Header Ads

Breaking News

Bahasa Arab mengenal Al kalimat wa'anwa u'ha.(Macam-macam kalimat) (KELAS XI )

                                               اِنَّآ اَنْزَلْنٰهُ قُرْاٰنًا عَرَبِيًّا لَّعَلَّكُمْ تَعْقِلُوْنَ

Sesungguhnya Kami menurunkannya (Kitab Suci) berupa Al-Qur'an berbahasa Arab agar kamu mengerti.

Umar bin Alkhottob berkata:"Pelajarilah Bahasa Arab,Karena Bahasa Arab adalah bagian dari                                                   agama kalian"

Imam Syafi'i berkata;''Orang yang menguasai ilmu nahwu,maka ia akan dimudahkan untuk                                              memahami seluruh ilmu (islam)

Oleh karena itu,marilah kita berdoa kepada Allah, agar kita dimudahkan dalam mempelajari Bahasa Arab agar kita bisa memahami agama kita dengan baik.

 

 

الْكَلِمَةُ 

Al Kalimat (kata)

 

الْكَلِمَةُ : لَفظٌ يَتَأَلَّفُ مِنْ بَعْضِ حُرُوْفِ الْهِجَاءِ , مثْلُ : ذَهَبَ , مُحَمَّدٌ , إِلَى. وَ أَحْيَانًا تَكُنُ الْكَلِمَةُ حَرْفًا وَاحِدًا, مِثْلَ: الْوَاو (و)

Al Kalimat (Kata) adalah lafaz yang terbuat dari beberapa huruf hijaiyah. Terkadang kata juga dapat terbuat dari satu huruf. 

 

 

 

الْكَلِمَةُ ثَلَاثَةُ أَنْوَاعٍ

Al Kalimat (Kata) Memiliki 3 Bagian

الْكَلِمَةُ ثَلَاثَةُ أَنْوَاعٍ : إِسْمٌ و فِعْلٌ و حَرْفٌ

 الْإِسْمُ : كَلِمَةٌ يُسَمَّى بِهَا شَخْصٌ أَوْ شَيْءٌ آخَر, مِثْل : مُحَمَّدٌ , مَدْرَسَةٌ 

الْفِعْلُ : كَلِمَةٌ تَدُلُّ عَلَى عَمَلٍ حَدَثٍ فِي الْمَاضِى أَو الْحَاضِرِ أَو الْمُسْتَقْبَلِ , مِثْل : ذَهَبَ _ يَذْهَبُ

الْحَرْفُ : كَلِمَةٌ يَظْهَرُ مَعْنَاهَا مَعَ غَيْرِهَا مِنَالْكَلِمَاتِ , مِثْل : إِلَى

1. Isim adalah kata yang menerangkan tentang manusia, hewan, tumbuhan, benda mati, dan makna. 

2. Fi'il adalah kata yang menunjukkan pekerjaan yang terjadi pada masa lampau atau masa sekarang atau masa depan. 

3. Harf adalah kata yang akan jelas artinya jika dihubungkan dengan kalimat lainnya. 

 

الْأَمْثِلَةُ

Perhatikan Contoh Berikut!

1. ذَهَبَ مُحَمَّدٌ إِلَى الْمَدْرَسَةِ

2. يَذْهَبُ مُحَمَّدٌ إِلَى الْمَدْرَسَةِ

3. ذَهَبَ مُحَمَّدٌ إِلَى الْمَدْرَسَةِ

4. ذَهَبَ مُحَمَّدٌ إِلَى الْمَدْرَسَةِ

Pembahasan :

1. Jika kita melihat kalimat pada nomor 1 dan 2, kita akan mendapati bahwa kata yang bergaris bawah adalah kata ذهب dan يذهب. Adapun ذهب adalah jenis kata kerja yang menerangkan masa lampau, sedangkan يذهب adalah kata kerja yang menerangkan masa sekarang atau masa depan, dan di dalam bahasa Arab kata kerja disebut فعل  (fi'il).

2. Apabila kita melihat kalimat pada nomor 3 kita akan mendapati kata yang bergaris bawah adalah kata محمد dan المدرسة , adapun kata محمد   adalah kata yang menerangkan tentang seseorang (manusia) dan المدرسة adalah kata yang menerangkan tentang benda, adapun dalam bahasa Arab kata yang menerangkan manusia atau yang lainnya disebut اسم (isim).

3. Sedangkan jika kita melihat pada nomor 4 kita akan mendapati bahwa kata yang bergaris bawah adalah kata إلى yang mana kata tersebut tidak dapat diartikan jika tidak dihubungkan dengan kalimat yang lain, dan kata ini dalam bahasa Arab disebut حرف (harf) / huruf.

 

Perhatikan tabel di bawah ini :

 


Tidak ada komentar